Jumat, 21 Juli 2023 seluruh peserta didik SMA Dominikus Wonosari mengikuti penutupan Pengenalan Lingkungan Sekolah Dominikan. Rangkaian kegiatan hari ini dimulai dengan kontemplasi bersama seluruh peserta didik yang didampingi oleh Sr. M Reinildis OP,S.Ag yang sebelumnya peserta didik mendengarkan Mars Sekolah Dominikan dan Mars SMA Dominikus Wonosari serta dilanjutkan dengan pembacaan injil harian.
Kegiatan selanjutnya adalah pembuatan Video deklarasi “Pelajar Jogja anti tindak kekerasan, penyalah gunaan narkoba, pornoaksi dan pornografi”. Dalam pembuatan video ini peserta didik didampingi oleh Ibu RR Wara Iswandari,S.TP.,M.Pd selaku waka kesiswaan.
Selain hal tersebut peserta didik juga mendapat pengarahan dalam hal pendidikan keistimewaan Jogjakarta yg berbudaya dari perwakilan Dinas Kebudayaan Kabupaten Gunungkidul. Dalam rangkaian kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah Dominikan ini peserta didik diajak untuk memahami yang kemudian menaati peraturan dan norma yang berlaku dimasyarakat.
Tidak hanya kegiatan-kegiatan diatas selanjutnya peserta didik juga diajak untuk memahami budaya anti bullying yang saat ini rentan terjadi dilingkungan pendidikan. Sehingga diharapkan SMA Dominikus Wonosari bisa menjadi sekolah yang ramah anak. Dan memberi rasa nyaman saat peserta didik mengikuti pembelajaran di sekolah.
Diakhir sesi kegiatan peserta didik menjalin keakraban antar teman dengan pentas seni dan karya yang meriah. Dalam pentas seni tersebut seluruh peserta didik terlibat dan turut andil memeriahkan acara yang membuat peserta didik baru menjadi lebih mengenal kakak-kakak tingkat mereka. Lalu diakhir kegiatan di tutup dengan apel dengan pembina ibu Dra. SG Ngatmiatun selaku Waka Humas SMA Dominikus Wonosari yang diikuti seluruh guru, karyawan dan peserta didik.
Demikian serangkaian Pengenalan Lingkungan Sekolah Dominikan pada hari terakhir, semoga seluruh civitas dominikan saling mengenal dengan baik dan dapat menuntut ilmu dengan baik dan menjadi pribadi pembelajar dan cinta kebenaran.
Reported by : Tripalupi