Kegiatan Ecoprint: Menumbuhkan Kreativitas dan Kolaborasi Ilmu

Pada tanggal 29 Juli 2024, SMA Dominikus Wonosari mengadakan kegiatan Ecoprint yang berlangsung di aula sekolah. Kegiatan ini menjadi momen istimewa bagi peseta didik untuk berkolaborasi dalam menggabungkan ilmu Biologi, Seni, Kewirausahaan, serta menumbuhkan nilai-nilai karakter seperti kerjasama, kegigihan, kesabaran, kepemimpinan, dan kreativitas.

Pelaksanaan kegiatan ini diikuti oleh semua peserta didik SMA Dominikus Wonosari yang terbagi menjadi 12 kelompok. Setiap kelompok dipimpin oleh seorang siswa yang sudah memiliki pengalaman dalam kegiatan Ecoprint dari tahun sebelumnya. Ketua kelompok memiliki tanggung jawab tambahan, yaitu menyiapkan alat dan bahan-bahan yang dibutuhkan, seperti kain mori, palu kayu, plastik mika, dedaunan, bunga, dan bahan alam lainnya.

Dalam kegiatan ini, peserta didik diajarkan cara membuat motif alami pada kain menggunakan teknik Ecoprint. Mereka memanfaatkan bahan-bahan alami seperti daun, bunga, dan ranting untuk mencetak motif pada kain dengan proses yang ramah lingkungan. Setiap kelompok bekerjasama dengan anggota mereka untuk menciptakan hasil karya yang unik dan indah.

Tujuan utama dari kegiatan Ecoprint ini adalah untuk memberikan pengalaman langsung kepada peserta didik dalam mengintegrasikan ilmu pengetahuan dari berbagai disiplin, yakni Biologi, Seni, dan Kewirausahaan. Melalui kegiatan ini, peserta didik tidak hanya belajar tentang proses kreatif dalam seni Ecoprint, tetapi juga memahami pentingnya kegigihan, kerjasama, dan kesabaran dalam mencapai hasil yang baik dan memuaskan.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengembangkan keterampilan kepemimpinan untuk ketua kelompok. Ketua kelompok harus dapat mengoordinasi anggota mereka, serta mengatasi tantangan yang muncul selama proses Ecoprint. Keterampilan kewirausahaan juga diasah ketika siswa diajak untuk berpikir tentang bagaimana karya Ecoprint mereka dapat dikembangkan menjadi produk bernilai jual tinggi.

Setelah kegiatan selesai, masing-masing kelompok menunjukkan hasil karya mereka di depan peserta didik lain dan para guru. Banyak dari mereka yang merasa bangga dengan karya yang telah dihasilkan dan merasakan kepuasan karena berhasil mengaplikasikan ilmu yang mereka pelajari di kelas ke dalam sebuah karya seni yang nyata.

Suksesnya kegiatan ini, diharapkan peserta didik SMA Dominikus Wonosari semakin terdorong untuk terus berkreasi, bekerja sama, dan mengembangkan potensi diri mereka dalam berbagai bidang. Kegiatan seperti Ecoprint ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kegiatan-kegiatan lain di masa depan yang tidak hanya mengedepankan ilmu pengetahuan, tetapi juga pengembangan karakter dan keterampilan praktis yang bermanfaat bagi masa depan mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *